Entri Populer

Monday 25 January 2016

Keresahan - Keresahan Jomblo Part-2



Malam ini saya akan melanjutkan  sedikit cerita  tentang keresahan-keresahan jomblo yang jomblo-jomblo rasakan selama ini, karena saya berpengalaman akan hal ini, ehm, gini,mengapa akhir-akhir ini saya sering menulis tentang jomblo karena 80% pembaca blog cupangpetualang adalah jomblo,karena yang membuka blog ini pasti orang yang kurang kerjaan,dan orang yang kurang kerjaan cenderung adalah jomblo.
jadi begini  saya sedikit akan menjawab pertanyaan2 yang sering dilontarkan orang tentang jomblo , contohnya ,”apa kamu gak bosen jomblo?”tipe cewek/cowok seperti apa sih yang kamu cari ? . sekarang saya akan memberi tahu apa jawabannya, jadi begini jomblo yang sudah terlalu lama menjomblo itu tidak pernah ada problem dengan kesendirian mereka , mereka sudah terlalu nyaman dengan apa yg mereka rasakan saat ini. analoginya gini, kalian sudah lama memakai hp kalian sebut saja merk NOKIA dengan tipe sekian itulah apalah , lalu munculnya samsung android, apakah dengan ini kalian sepenuhnya akan mengganti atau membuang hp kalian ? tidak, tentu bagi orang yang sudah terlalu lama dan nyaman memakai Hp nokia akan tetap menggunakan hp itu walaupun mereka membeli hp android ,jadi hpnya 2 ! tapi bukan itu inti permasalahannya ,maaf jika saya kurang pintar buat analogi, intinya orang yang terlalu lama sendiri itu lama kelamaan akan merasa nyaman dengan kesendirian mereka dan mereka merasa biasa-biasa saja terhadap lawan jenis, itu yang bahaya. Tapi mereka  tetep suka sama cewek,tentuuuuuu saya suka cewek.....jangan salah paham. maksud saya kemampuan untuk flirting atau pdkt mereka akan berkurang. Jujur kita bosan dengan pertanyaan kalian tentang kami , seolah-olah kami itu menderita karena kejombloan kami, tapi kalian salah,salah besar.  Tidak ada masalah, walaupun memang di dalam hati kecil kita butuh teman yang bisa diajak ketawa,diajak makan bareng, diajak makan bareng sambil ketawa-ketawa (keselek dong ya).hehe
walaupun aaaaaaada banyak sekali jomblo di dunia ini yang ingin melepas kejombloan mereka , tapi mereka masih belum bisa mendapatkan pasangan , sebenarnya apa sih permasalahan mereka, seperti kata raditya dika, kita jomblo ini terlalu banyak mencari dan menunggu orang yang sempurna,dan kriteria orang jomblo itu sama semua dan kadang saling bertolak belakang seperti “pengen anak sulung,supaya bisa memimpin”,”pengen yang bungsu supaya bisa dimanja”.:pengen yang seniman karena hatinya lembut. “pengen yang dokter karena dia mapan’’.”pengen anak orang kaya supaya bisa liburan kemana mana”.”jangan cari anak orang kaya biasanya suka manja”.”pengen yang taurus karena pekerja keras”.pengen ini pengen itu padahal yang jomblo-jomblo butuhkan cuman satu “CARI YANG MAU” .ituaja susah.karena kadang demand dan  supply nya gak ketemu.
Jadi buat kita kalian para jomblo saya kasi tau , di dunia ini gak akan pernah ada orang yang sempurna.ituaja

Tuesday 19 January 2016

keresahan-keresahan jomblo



Hey teman-teman semua apa kabar ??  baik  kah ? yang jomblo biasa aja!!!! Jawabnya gak pake teriak juga kali mblo, oke , jadi ini tulisan pertama saya pada tahun 2016 , yak baru2 ini kita merayakan tahun baru, dan pada tahun baru 2016 kemarin pas malam puncaknya kemarin banyak yang bikin status ntah di facebook , twitter atau bbm dengan menulis “new years,new me” bulshit. Hidup kalian pasti sama-sama saja .terlebih buat jomblo, apa dengan berubahnya tahun 2015 ke 2016 hape kalian jadi rame banyak yang invite ,atau di tahun 2016 tiba-tiba kalian jadi ganteng ?ngimpik!! haha tapi eits . mungkin maksudnya disini adalah menjadi sosok yang lebih baik dari sebelum nya, kalo itu masih bisa lah....insyaAllah
Oke,kali ini saya mau ngebahas efek ngejomblo terlalu lama itu kayak gmn sih? Disini saya mengambih sampel dari pengamatan teman2 saya yang jomblo,  kita sebut saja nama sampelnya jono (nama samaran) takut orang tua nya malu, biar jono gak dimarihin mamaknya “eh jon kamu masuk blog cupangpetualang ya? Astagfirulloh jon,,,,,,,jon,,,,,,,*mak nya geleng2

Oke yang pertama, BINGUNG CARA MEMULAI
Mungkin bagi sebagaian orang yang suka gonta-ganti pasangan sudah expert banget mungkin  dalam memulai suatu hubungan atau memulai sebuah PDKT, tapi TIDAK bagi jomblo yang sudah terlalu lama meyndri,contohnya jono..ya dia bilang sama saya kalau dia itu ngejomblo pas ayamnya mati gara gara makan karet, jadi itu sekitar pas jamannya pak bj.habibie PDKT sama buk alm ainun !beh lama banget dong ya “-------_____________-------
iya dia bilang pada saat itu jono pengen banget punya pacar dan pacaran layaknya orang-orang diluar sana yang setiap sabtu malem selalu menghabiskan waktu bersama, entah di cafe,bioskop maupun tempat tidur.. tapi pada saat itu juga jono bingung! dia bingung mesti mulai dari mana kemudian setelah itu mesti apa, kalau udah pendekatan harus apa lagi.. 

maka dari itu jono mengurungkan niatnya itu untuk gak jadi pacaran!*asik*  maka dari itu . ngejomblo itu yang sewajarnya aja jangan  terlalu berlebihan.. dan pada saat itu juga saya langsung berubah jadi Mario teguh didepan jono, saya langsung ngeluarin kata-kata maut ke jono. supaya jono bisa memulai suatu hubungan tanpa ada rasa canggung dan bingung*asik* saya ngasih arahan ke jono supaya dia gak bingung dalam memulai suatu hubungan atau PDKT


"dari hal terkecil dulu jon dalam memulai suatu pendakatan!"

"hal terkecil?" *jono sok mikir* "contohnya kayak gimana ?"

                 "kasih liat nilai IP semester 1 km jon!"

*kemudian saya digetok pake hapenya jono..*



kedua, uang gak cepet habis

ini adalah efek jomblo yang paling positif! Ya... uang gak cepet habis... biasanya orang-orang yang lagi pacaran sama pasangannya diluar sana pasti selalu mengeluh soal keungannya. kan km tau sendiri pacaran itu kan butuh komunikasi dan transportasi, jadi wajar ajalah ya kalau orang-orang diluar sana yang statusnya memiliki pacar, uangnya gak pernah awet*haha  dan ini fakta bukan rekayasa,saya sering banget ngeliat fenomena-fenomena ini! secara nyata maupun maya!
waktu itu temen saya juga pernah cerita, kalau dulu dia itu sempet pernah pacaran ya walaupun gak sampe anniversay. tapi intinya dia pernah pacaran..

dia bilang sama sy, selama pacaran uang didompet dan dicelengan ayamnya itu gak pernah utuh pasti selalu abis apalagi kalau setiap malem minggu tiba, dia selalu mengeluarkan uangnya yang ada dicelengan ayamnya gak cuma malem minggu aja, pernah pas pacarnya ulang tahun dia bela-belain nguras habis celengan ayamnya buat ngebeliin kado buat pacarnya.
tapi sayang niat baiknya mau ngasih kado ke pacarnya itu berbanding terbalik, tau-tau pacarnya itu cuma ngebikin dia buat pelarian doang*ppfftt

makanya pada saat itu juga dia memutuskan dimeja bundar, untuk gak pacaran dulu atau vakum dari dunia perpacaran! dan ya..bisa diliat sendiri pas dia sudah lama gak pacaran, kini dia bisa nabung dan uangnya pun gak cepet habis.  nah..makanya buat kalian semua yang baca postingan saya kali ini, putusin aja pacar kalian kan lumayan hemat uang bulanan #JombloSirik

ketiga, Hape jadi sepi

ini adalah efek jomblo yang paling gak enak, ya... hape kalian jadi sepi notifikasi! biasanya dulu pas kalian punya pacar hape selalu bunyi 5 detik sekali dalam sehari, tapi pas kalian misalkan putus dari pacarnya kalian kini hape jadi jarang bunyi, kalaupun bunyi palingan cuma alarm sama pengingat waktu shalat aja. (Khusus bagi pengguna hape esia hidayah,itu bunyinya otomatis)... baguss..., walaupun pacar gak punya seenggaknya masih ada hapenya yang setia mau ngingetin kalian buat sholat 5 waktu,apa ada yang lebih baik dari itu  ? :J J



oke, kayaknya efek dari ngejomblo terlalu lama sampe disini aja dulu, semoga aja bermanfaat  buat kalian yang kebanyakan disini ehm..jones. dan semoga juga jangan patah semangat dan putus asa dalam hidup, mungkin Tuhan punya rencana lain yang lebih indah buat kalian,ingat prinsip ekonomi mengatakan "barang murah pasti cepet laku, itu berarti kalian barang mahal men.*..*#SalamSuper

(*tulisan diatas sebagian kisah dari pengalaman,dan ada juga fiktif belaka, jangan dibawa serius, ingat kata mario teguh , manusia yang bahagia di dunia ini ialah mereka yang dalam hidupnya “having fun seriously or having seriously fun ” :)

Tuesday 29 December 2015

Until I do my best,i never try to take a rest

untuk kalian yang pernah mencoba sesuatu yang baik dan gagal .
kan lebih baik jika mengatakan "saya akan berusaha selalu", daripada "saya akan selalu"
Dosa kita kepada yang Maha Kuasa hanya taubat jawabannya, dosa kita kepada sesama berminta maaf penawarnya
Secara tidak sadar, dengan kejujuran dan kesabaran,saya yakin kita telah menyelamatkan diri kita sendiri daripada  Menyelesaikan permasalahan dengan emosi/kemarahan yang hanya akan menimbulkan permasalahan lain
Sebab, setiap perbuatan baik akan ada ganjarannya. Biarkan waktu yang menjawab.
Sebenarnya, kita lebih berani dari yang kita duga, lebih kuat dari yang kita tau, dan lebih pintar yang kita kira, namun itu semua tersembunyi dibalik diding tipis bernama keragu-raguan.
Senyum mampu menyelesaikan banyak masalah, dan diam mampu membuat kita terhindar dari banyak masalah dan saya yakinn Diam Bukanlah kelemahan, jika di iringi dengan perbuatan dan hasil nyata ^^

Sunday 29 November 2015

NGOMONGIN TENTANG PILKADA : Yakin masih golput ??



Banyak dari kita yang sangat.....sangat...sangat  bosan mendengar pejabat melakukan korupsi.
Mulai dari menteri,anggota DPR,gubernur,bupati, sampai walikota semuanya lengkap ada yang pernah tersandung kasus korupsi. Takutnya pilkada besok masih banyak yang lebih memilih mencontreng teka teki silang daripada mencontreng calon kepala daerahnya. Keraguan memilih ini menimbulkan berbagai pertanyaan. Salah satunya “bagaimana perjalanan pemilu di Indonesia sebenarnya????”
Pendeknya, pemilihan umum di Indonesia di mulai pada tahun 1955,waktu itu pemilihan umum diikuti 30-an partai politik untuk memilih anggota DPR dan dewan konstituante. Yaitu lembaga yang bertugas membuat UUD saat indonesia dulu masih baru merdeka. Pemilu tersebut kemudian menghasilkan 4 partai dengan suara tebanyak yaitu PNI,MASYUMI,NU, dan PKI sayangnya pada tahun 1959 presiden soekarno membubarkan dewan konstituante. Karena mereka tidak berhasil membuat uud yang baru bagi indonesia. Masa ini juga disebut sebagai demokrasi terpimpin karena pemerintahan dibawah pimpinan soekarno. Singkat cerita setelah presiden soeharto naik pemilihan umum kembali diadakan pada tahun 1971 ,pemilu terus diadakan setiap 5 tahun sekali meski yang menang partai itu itu melulu (golkar). Waktu presiden soeharto jatuh presiden habibie mengeluarkan UU yang menjadi cikal bakal pilkada dan UU yang tidak kalah penting menjadi cikal bakal pemilu yang adil dan demokratis pada tahun 2004. Menariknya pada pilkada esok 30% pemilik suara atau sebanyak 53 juta pemilih suara merupakan pemilih pemula. Jumlah ini sangat besar dan mampu mempengaruhi pilkada esok yang serentak secara segnifikan, jadi,  bagi km yang masih muda mari gunakan hak pilihmu karena masa depan bangsa ada di tanganmu. Ikut memilih atau golput ,itu semua hakmu.
Tapi tunggu. Sebelum golput, apakah km tau seberapa pentingnya suaramu di pilkada esok? Sebelumnya saya akan bahas kontrak sosial yang membuat kita punya hak suara atau hak pilih hingga kini .  oke, jadi dulu thomas hobbes seorang filsuf dari Inggris mengatakan manusia itu tercipta dengan jiwa yang kejam ,saling bunuh dan saling perang . makanya hobes bilang “homo homini lupus,a man is a wolf to another man ”  . kalau kita terus terusan saling bunuh manusia bisa punah . bahaya dong ?makanya biar gak punah manusia melakukan kontrak sosial dengan negara .
Lalu apa isi kontraknya ?? manusia memberikan kebebasan dan nyawanya untuk negara,sebagai gantinya negara akan melindungi mereka dari serangan serigala atau manusia lainnya. Disitulah pertama kalinya masyarakat memiliki value atau hak untuk ditukarkan dengan service atau pelayanan dari negara. Jadi bila km telaah dari sejarahnya hak pilih km itu seberharga kebebasan dan nyawa km.  Tentu saja.... bentuk dan sistem yang dulu dengan sekarang sudah berbeda dulu pemerintah identik dengan militeristik karena perang ada dimana-mana sehingga kita perlu negara untuk melindungi kita. Kini perang kan udah gak mainstream... apalagi di indonesia sehingga perang negara indonesia adalah memberikan pelayanan publik bagi kita semua. Dan tentu saja penjelasan ini sangat dei singket singketin dan disederhana-hanain .dan Cuma dari 1 sudaut pandang .karena kalo saya tulis dengan lengkap anda butuh waktu yang lama untuk membacanya.
Sekian dan terima kasih.
Sumber sumber ;
-google
-youtube
-subscrebe “kok bisa”


Friday 13 November 2015

The best of me

you have commitments i understand  and you want to keep them
i can only love you more for that
i hope to see you again someday, but if i dont.....
just know that the last day in high school when i saw you
have been the best of my life
i love who im when i love you
you are my dearest friend
my deepest love
you are the very best of me

Thursday 29 October 2015

selamat hari blogger nasional



Happy birthday buat blogger Indonesia. Happy birthday buat blog saya sendiri yang telah mengudara selama kurang lebih 3 tahun . terima kasih kepada 36000 lebih orang yang kurang kerjaan yang membuka blog saya selama saya memposting blog pertama kali dari tahun 2013. Terima kasih .semoga blogger indonesia semakin maju, banyak anak muda yang menggunakan blog dengan positif seperti menulis hal hal positif untuk dibagi bersama. Dan terima kasih buat blogspot.com yang telah menampung tulisan-tulisan saya keresahan-keresahan kebahagian-kebahagian yang saya alami semoga bisa menjadi kenangan manis yang bisa dibagi kepada semua pembaca cupangpetualang.blogspot.com . terimaa kasih